Halaman

08 Oktober 2016

Keyword Sungai Bersih Karena Foke [Ahok]

Perhelatan pilkada DKI Jakarta yang memanas, memunculkan fenonema unik berupa keyword “sungai bersih karena foke” di hasil pencarian mesin google menjadi frasa keyword “sungai bersih karena ahok”. Hal ini menimbulkan beragam pendapat, baik yang positif maupun yang rada-rada negatif dan subjektif. Misalnya ada pendapat miring yang mengatakan bahwa ahok dan/atau tim kampanye maupun simpatisannya telah membayar perusahaan google & co untuk mengubah keyword sungai bersih karena foke menjadi sungai bersih karena ahok di halaman penelusuran google, ketika ada pengguna internet menuliskan keyword sungai bersih karena foke tersebut. Benarkan tudingan google melakukan pengubahan frasa keyword ini karena telah dibayar?

Sungai Bersih Karena Foke atau Kali Bersih Karena Ahok di Halaman Pertama Google

Sebenarnya, tudingan tersebut tidak benar adanya. Karena adalah hal yang wajar ditemukan ketika sebuah keyword yang digunakan oleh para pengguna internet mengalami ketidakjelasan atau ketiadaan data pasti di gudang data google, maka google secara otomatis akan melakukan perbaikan dan atau perubahaan sesuai dengan data-data yang ada tersimpan dalam mesin data google. Demikian pula halnya dengan keyword sungai bersih karena foke, karena memang di gudang data google tidak ditemukan berbagai data utama maupun data pendukung yang menyangkut tentang sungai bersih karena foke atau data-data tentang foke yang membersihkan sungai-sungai di DKI Jakarta di gudang penyimpanan data google.

05 Oktober 2016

Contoh Kontra Memori Banding Versi Pihak Inperson

Contoh draft atau format kontra memori banding dalam perkara perdata (masalah hutang piutang), dimana kontra memori banding ini adalah dibuat atau diajukan sendiri oleh pihak terbanding (versi langsung pihak inperson).

Adapun contoh draft atau format kontra memori banding versi langsung dari pihak inperson adalah sebagai berikut:

Contoh Format atau Draft Terlengkap Kontra Memori Banding Dalam Perkara Perdata di Pengadilan

KONTRA MEMORI BANDING

Kontra Memori Banding dari Penggugat/Terbanding terhadap Memori Banding Tergugat/Pembanding tanggal 26 Pebruari 2004 dalam Perkara Perdata Register No.25/PDT.G/2003/PN.LP antara :

DINAR MANIHURUK, Umur 45 Tahun, Pekerjaan Ibu Rumah Tangga, beralamat dan bertempat tinggal di Jalan Karya Bakti No.69 Medan, dahulu sebagai Penggugat, sekarang Terbanding ;

M E L A W A N

SUKAMDI, Umur 40 Tahun, Pekerjaan Wiraswasta, beralamat dan bertempat tinggal di Jalan Dusun IV Desa Tanjung Morawa, Kabupaten Deli Serdang, dahulu sebagai Tergugat, sekarang Pembanding ;

Cara Menjadi Pebisnis Online Terbaik Bidang Hukum Indonesia

Peluang menjadi pebisnis online bidang jasa hukum yang terbaik dan handal di Indonesia terbuka lebar bagi siapa saja, termasuk bagi anda yang berprofesi sebagai lawyer (advokat, pengacara publik maupun profesional, paralegal, attorney, konsultan hukum, dlsb). Mengapa? Hal tersebut disebabkan, perkembangan dunia teknologi informatika dan komunikasi online (“tik daring”) telah melahirkan berbagai inovasi bisnis online yang dapat dilakukan oleh siapa saja yang memahami dunia online secara komprehensif. Terjadinya perkembangan dibidang tik daring ini, khususnya yang terkoneksi langsung dengan sambungan GPRS pada internet global telah mengalami peningkatan yang sangat fantastis dan terkadang diluar logika berpikir. Perkembangan mana dapat dilihat adanya “expose” pengembangan jaringan 4Giga dan juga 5G yang terus dilakukan oleh banyak operator telekomunikasi terkemuka/ternama di Indonesia. Perkembangan ini juga diikuti dengan semakin banyak ditemukan alat komunikasi super praktis berupa smartphone canggih versi terbaru (seperti android, ipad, iphone, tablet, blackberry, dsb) yang menjadikan dunia internet online dapat kita gemgam dan terlihat seperti nyata meskipun dengan mempergunakan (1) satu tangan saja.

Cara Praktis Menjadi Pebisnis Online Terbaik di Bidang Jasa Layanan Hukum Oleh Kantor Pengacara Indonesia

Era perkembangan teknologi sebagaimana kami singgung diatas, sedikit banyaknya telah membawa angin segar bagi peningkatan kualitas, kuantitas maupun elektabilitas sebuah layanan yang mempergunakan media online berupa website, situs ataupun blog, khususnya hukum (baik layanan bidang jasa hukum privat maupun hukum publik).