Halaman

15 November 2016

Geliat Game Tangkap Pokemon Go Indonesia

Para gamers Indonesia serasa tertantang pasca diluncurkannya game pokemon go ketengah-tengah masyarakat digital Indonesia, meskipun kehadiran dan peluncuran game pokemon go itu sendiri didahului hanya sebatas game versi mobile. Geliat kehadiran game pokemon ini telah menciptakan kegembiraan tersendiri, hal mana tercermin dari tingginya antusias gamer di berbagai penjuru dunia yang sangat luar biasa, sampai-sampai antusias dimaksud telah mengalahkan peluncuran versi game konsol ataupun PC.

Permainan Tangkap Pokemon Go di Game Online Top Indonesia

Tingginya antusias para gamer dalam menyambut kehadiran game pokemon go ini, sebenarnya juga tidak disangka atau diduga oleh perusahaan pemilik game Nintendo dan Niantic, disebabkan animo terhadap game ini secara drastis langsung melejit kepopulerannya. Hal mana jelas terlihat bahwasanya geliat game pokemon go tersebut, tidak hanya digandrungi oleh para kaum gamer semata, kaum awam yang menggunakan gadget pun sangat tertarik untuk menginstall kedalam gadget dan memainkannya.

Sebagai jenis permainan varian baru, sangat wajar apabila banyak para gamer yang kurang paham bagaimana cara memainkannya dengan baik dan benar. Nah, berikut ini akan kami jelaskan sedikit tentang tutorial cara bermain Pokemon Go agar lebih menyenangkan.

Dalam geliat berbagai game bisnis online di dunia maya, banyak ditemukan peredaran game pokemon go yang illegal, namun banyak juga gamer yang mengincar game pokemon go yang legal. Untuk anda para pengguna gadget android, anda bisa mengakalinya dengan cara mendownload dan sekaligus menginstal file Pokemon Go APK yang tersedia di berbagai situs game online. Meskipun cara ini bisa dikatakan ilegal dan sangat rentan terhadap adanya serangan malware, misalnya file Pokemon Go yang disusupi malware berjenis remote access tool (RAT). Dengan adanya serangan dari file malware tersebut, ponsel gadget anda akan sepenuhnya bisa dikendalikan oleh para hacker. Jadi saran kami, agar gadget android anda tidak beresiko terinfeksi virus, mohon kiranya agar menginstall file pokemon go yang resmi dikeluarkan oleh perusahaan pemegang lisensi game pokemon go dimaksud agar tidak melanggar atau bertentangan dengan hukum, khususnya hukum yang mengatur tentang hak kekayaan intelektual (HAKI).

Tangkap pokemen go
Prinsip permainan game pokemon go adalah tangkap menangkap. Dimana diawali setelah berdandan, Professor Willow akan mengajak anda para gamer untuk menangkap Pokemon pertama sekali. Dalam permainan ini, ada 3 (tiga) Pokemon yang langsung muncul di sekeliling anda, yaitu => 1) Bulbasaur; 2) Charmander; dan 3) Squirtle. Anda bisa juga mendapatkan Pikachu dengan tetap mengikuti cara mengikuti link bermain yang dianjurkan dalam permainan ini.

Selanjutnya, pilihlah salah satu yang anda inginkan dan anda langsung akan masuk ke tampilan atau menu tangkap Pokemon. Menangkap Pokemon dalam permainan ini cukup mudah, tapi dibutuhkan ketangkasan dalam melempar bola. Cara melemparkannya juga sangat mudah, yakni hanya dengan men-swipe Pokeball ke arah dimana Pokemon tersebut berada.

Dalam permainan pokemon go, ada 2 (dua) tampilan yang bisa digunakan secara bebas, yakni => 1) augmented reality (AR) mode atau tampilan animasi biasa. Bagi yang menggunakan AR mode, mode ini memanfaatkan penggunaan kamera belakang dan memproyeksikan Pokemon seoalah-olah benar-benar berada di dunia nyata.

Namun, bagi anda yang tak ingin repot-repot untuk mencari keberadaan pokemon, bisa mematikan AR mode dan beralih ke tampilan animasi dengan men-switch tombol yang berada di pojok kanan atas layar monitor.

Masing-masing tipe Pokemon yang muncul bisa disesuaikan dengan lokasi dimana tempat anda berada. Misalnya, ketika anda ingin menangkap tipe Pokemon air, mungkin bisa berada dekat dengan wilayah yang diidentifikasi terdapat air, misalnya sungai atau danau. Sangat mudah dan menyenangkan bukan?

Bermain sambil berolahraga
Diatas kami telah menyinggung bahwasanya bermain Pokemon Go sangat menyenangkan, namun disamping itu selain menyenangkan juga bisa menyehatkan tubuh anda. Mengapa? Karena kita dituntut aktif untuk selalu bergerak menyelusuri setiap sudut jalan. Ya, karena pada dasarnya game ini memanfaatkan penggunaan sistem geo-location atau GPS yang telah terinstall di gadget android anda. Dengan kata lain, bahwa peta yang dipakai dalam permainan ini adalah merupakan peta asli di dunia nyata. Dalam peta, anda akan menemukan beberapa titik atau koordinat yang disebut dengan nama Pokestop dan Gym.

Pokestop merupakan sebuah lokasi untuk mendapatkan seluruh item in-game. Sementara, Gym adalah tempat bagi para trainer untuk bertarung Pokemon dengan para trainer lainnya. Dengan demikian bila anda ingin mendapatkan item dan dapat bertarung dengan Pokemon, maka anda harus terus bergerak menyambangi Pokestop dan Gym dimaksud. Tak hanya itu, Pokemon dalam permaian Pokemon Go selain didapat dari hasil menangkap, juga bisa didapat dengan cara menetaskan telur-telur yang bisa diperoleh dari Pokestop.

Untuk bisa menetaskan telur tersebut, maka para gamer wajib berjalan minimal 2 (dua) kilometer (km). Selain dengan berjalan kaki, anda juga bisa mengakalinya dengan berkeliling menggunakan sepeda. Tentu, harus disertai dengan kewaspadaan dan kehati-hatian agar tidak mengganggu para pengguna jalan yang lain di permainan ini.

Itulah sedikit penjelasan dan share tentang artikel tutorial adanya geliat game tangkap pokemon go yang sangat digemari oleh para gamer Indonesia, mudah-mudah ada manfaatnya. Selamat bermain ya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

No Link Aktif, Harap Maklum BOSS.....